Halo, perkenalkan nama saya Alda Alia Nurhaliza. Saya biasa
dipanggil Alda. Ah, ya saya mungkin akan berbagi suatu hal yang saya sukai saat
ini.
Membaca.
Mungkin bagi beberapa orang, membaca itu hal yang
membosankan. Tapi entah mengapa saya suka membaca. Apalagi kalau novel.
Dulu, saya juga malas membaca. Karena cuma bikin ngantuk
doang, apalagi kalau tidak ada gambarnya. Ya, ‘kan?
Jadi, saya meningkatkan rasa suka saya pada membaca itu
dimulai dari hal-hal yang menarik. Misalnya, saat saya membuka suatu artikel
yang sangat menarik bagi saya seperti; Manfaat
suka mendengarkan musik, atau Film
yang wajib ditonton bulan Agustus. Nah, walaupun pada artikel tersebut
tidak terlalu banyak kata-kata, tapi topik yang disajikan membuat saya tertarik
untuk membacanya.
Lalu minat membaca saya berkembang. Saya suka membaca cerita
pendek yang terdapat pada majalah-majalah. Tidak lama juga, saya suka baca
novel. Novel yang bergenre remaja, yang banyak disukai orang-orang.
Saat ini saya mempunyai banyak novel yang mayoritas bergenre
fiksi remaja dan ada beberapa novel inspiratif yang menarik perhatian saya.
Satu tahun lalu, saya mendapat saran dari teman kalau ada
aplikasi e-book yang menyajikan
berbagai macam genre buku dengan gratis! Haha, dan disitu saya langsung mendownloadnya.
Nama dari aplikasi tersebut adalah Wattpad. Wattpad berisi
berbagai macam buku, mulai dari Fiksi Remaja, Fiksi Penggemar, Sejarah, Horor, Fiksi
Ilmiah, Fantasi, dan sebagainya.
Dari Wattpad, saya telah membaca berbagai jenis genre novel
seperti; Fiksi Remaja, Fiksi Penggemar, Horor, Fantasi, dan Non-Fiksi. Alur pembawaan
cerita yang menarik dari penulis-penulis—dari yang biasa, sampai yang telah
mencetak buku—membuat minat membaca saya meningkat.
Saat ini, penulis favorit novel saya itu Dwitasari dan Tere
Liye—yang saya tahu banyak sekali novel yang ditulisnya yang telah terbit, dan
Pidi Baiq—saya suka sekali novelnya yang Dilan! Kalau penulis yang saya suka di
Wattpad itu cukup banyak; Wulan Fadi, Erisca Febriani, Radin Azkia, Bella Writes, dan sebagainya.
Jadi, menurut saya, meningkatkan minat membaca itu bisa
dimulai dari hal-hal kecil. Dari membaca artikel—sampai novel. Jika kita ada
tugas menganalisa atau membuat laporan dari suatu artikel—setidaknya—terlatih membaca
karena suka baca—walaupun hanya artikel, cerita pendek, atau novel.
Oh ya, saat ini saya seorang mahasiswi Fakultas Ekonomi Di Universitas
Prof. Dr. HAMKA. Awalnya, saya ingin sekali masuk sastra Indonesia. Tapi,
karena itu hanya hobi, sejak dulu saya ingin sekali kuliah di Fakultas Ekonomi,
saya lebih fokus ke cita-cita saya, dan membaca tetap hobi saya!
Terima kasih telah membaca postingan saya!

Komentar
Posting Komentar